Balsem Rempah Kresno Atasi Berbagai Penyakit
- Minyak Oles Bokashi
- 9 Agu 2020
- 1 menit membaca

Balsem Rempah Kresno, salah satu produksi PT Karya Pak Oles Tokcer mempunyai khasiat untuk mengatasi keluhan berbagai jenis penyakit. Antara lain sakit pinggang, otot, sendi, leher kaku, sakit kepala, keseleo, terkilir, digigit serangga dan memar.
Ramuan rempah tersebut terinspirasi dari Lontar Usadha Oles yang dibuat dari berbagai jenis tanaman rempah berkhasiat obat. Balsem Rempah Kresno diikat dalam medium Minyak Oles Bokashi dan lilin lebah madu, merupakan ramuan alami yang berkhasiat.
Ramuan ramah lingkungan itu menggunakan minyak cengkeh 8.5%, minyak permen 8,5%, minyak kayu putih 2,9%, malam 20%, minyak kelapa 58% dan bahan-bahan lainnya hingga persentasenya mencapai 100%.
Cara pemakaiannya dengan mengoleskan atau menggosokkan pada bagian tubuh yang sakit secara rutin, niscaya dapat mengatasi keluhan sakit dalam waktu singkat. Balsem cengkeh menjadi produk yang cukup digemari masyarakat dan konsumen di Indonesia
Balsem ini memiliki rasa panas, aroma yang khas dan khasiat yang sangat baik bagi tubuh bila dibandingkan balsem jenis lain. Apalagi di tengah kondisi cuaca yang tidak menentu, Balsem cengkeh menjadi pilihan utama. Balsem ini yang menggunakan minyak cengkeh sebagai komponen formulanya.
Sejumlah senyawa kimia seperti eugenin, asam oleanolat, asam galatanat, dan vanillin terdapat pada Balsem cengkeh yang mampu menghangatkan, menghilangkan rasa sakit, membantu mengeluarkan angin, mengharumkan, antibakteri, serta menghilangkan kejang perut.
.
Source & Photo :
PakOles
.
Visit Our Bio Link :
.
Comments