Minyak Oles Bokashi Atasi Pegal-Pegal
- Minyak Oles Bokashi
- 7 Agu 2020
- 2 menit membaca

Usai membuat bir pletok, sebuah minuman kesehatan yang terbuat dari jahe, daun pandan dan jayu secang, Mpok Senah (45) mengoleskan Minyak Oles Bokashi (MOB) pada bagian tangan dan pinggang yang terasa pegal. Setelah itu ia melanjutkan aktivitas jualan bir Pletok di kawasan wisata Setu Babakan, Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Warga asli Setu Babakan ini mengaku, MOB sudah lebih dari 10 tahun diandalkan untuk mengatasi pegal-pegal. MOB juga digunakan sebagai obat untuk kesehatan anak dan cucunya. “Minyak Oles Bokashi lebih dari 10 tahun sudah saya gunakan untuk atasi pegal. Sampai saat ini saya bisa bekerja, pegal-pegal hilang,” jelas wanita keturunan Betawi yang masih tetap perkasa saat ditemui di lokasi wisata kebanggaan warga Ibukota Jakarta.
Khasiat MOB, sebut Mpok Senah sudah dirasakan sendiri. Karena khasiat itu, dirinya tidak mau berpaling dengan obat serupa yang lain. Dia mengaku, makin cinta dengan ramuan obat tradisional Bali itu, terlebih MOB multi khasiat yang dapat mengatasi berbagai penyakit seperti gatal-gatal, kembung, masuk angin dan sebagai obat luka tergores maupun luka bakar.
Wanita yang tinggal masih di kawasan Setu Babakan itu selalu memberikan MOB sebagai pertolongan pertama bagi keluarganya kala didera sakit. ”Biasa anak-anak suka bandel jatuh dan berdarah, pada bagian yang luka tinggal dioles MOB, besok luka sembuh anak-anak bisa bermain lagi. MOB juga mengatasi kembung dan masuk angin,” jelas Mpo Senah.
MOB, bagi Mpok Senah, besar manfaat untuk kesehatan keluarga, dan selalu tersedia di rumah. Bahkan Mpok Sena tidak pernah jauh dari MOB karena produk yang satu ini sering dibawa di dalam tas. Ia semakin senang karena tidak perlu repot mencari MOB bila habis karena kru pemasaran PT Karya Pak Oles Tokcer Jakarta rutin menyambangi lokasi wisata Setu Babakan. ”Keberadaan kru pemasaran ini sangat membantu terutama buat saya yang sudah tidak muda lagi. Bila kehabisan saya tinggal tunggu dekat rumah dan membeli dari kru Pak Oles yang ramah dan santun,” tutup Mpo Senah yang tidak akan berhenti jualan minuman kesehatan warisan leluluhur Bir Pletok.
.
Source & Photo :
PakOles
.
Visit Our Bio Link :
.
Comentarios